Selasa, 26 Mei 2020

Jurnal Pandemi : Dear Blogspot

Mulai hari ini aku bertekad untuk mengisi kembali blog ini. Mengisi hari ditengah pandemi dan kebosanan karena bekerja di rumah sejak pertengahan Maret 2020.

Sumpah dua setengah bulan di rumah saja, tidak kemana-mana bikin suntuk. Belum lagi liat berita-berita tentang COVID-19 bikin sakit kepala. Sebagai gantinya, aku bertanam sayur2an di balkon. Memelihara ikan. Namun satu bulan, tanamannya masih kerdil. Entah apa yang salah.


Hari ini merupakan hari ketiga Hari Raya Idul Fitri 1441 H. Hari raya ditengah pandemi COVID-19. Tidak ada yang mengira COVID-19 membuat segalanya menjadi berbeda.

Semestinya pada tahun ini, kami sekeluarga mudik ke Riau atau Sumbar. Bisa berkumpul bersama keluarga. Semuanya batal karena corona.

Sebagai gantinya, kami mengadakan pertemuan virtual. Terimakasih teknologi. Meski tak kemana-mana tapi terasa kemana-mana.

Andai kata, pandemi terjadi 10 atau 20 tahun yang lalu apa jadinya? Mungkin hanya bisa menangis di sudut ruangan menahan rindu. Rindu memang tak obatnya selain bertemu.

Bertemu secara virtual memang berbeda dengan bertemu secara langsung. Banyak hal yang bisa dilakukan kalau bertemu langsung tapi setidaknya dengan bertemu secara virtual bisa berbagi cerita bersama teman.

Bicara soal bertemu secara virtual, semasa raya ini sejumlah meeting virtual diadakan. Mulai dari Fortadik, Ester Co, Susdape XVI, hingga teman-teman TI 2004.

Cuma memang tidak semuanya berjalan mulus. Ada yang ontime, ada pula yang ngaret. Padahal waktunya terbatas cuma 40 menit. Duh....

Oh ya, hari ini aku niatnya mau puasa. Bangun pukul empat pagi. Sahur dengan ditemani nasi rendang buuatan mamak. Berbeda sekali sahur saat bulan Ramadhan dengan pagi ini. Sepi sekali. Ada sesuatu yang hilang pagi ini.

Lihat channel televisi tidak ada yang menarik. Kurang semarak. Ah, betapa aku merindukan bulan Ramadhan.

Tangerang, 26/5/2020.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar